Alhamdulillah hari ini aku masih bisa membuat sebuah keputusan yang positif! heemm, setelah lebih dari setahun aku tidak pernah lagi menempel tulisan-tulisan warning dikamar, finnaly hari ini aku putuskan untuk melakukan lagi kebiasaan itu.hehe. Dulu jaman masih sekolah / kuliah, mulai dari pintu lemari, tembok sampai pintu kamar jadi tempat aku menempelkan warning. Tulisan yang singkat namun padat. Paling tidak bisa mengingatkan, mampu membulatkan tekad untuk mencapai semua warning itu. Hari ini warning ku adalah "stop complaining at everything". Gimana tidak, akhir-akhir ini aku sering mengeluh, menggugat hal-hal yang tidak sesuai dengan yang aku inginkan (walau hanya dalam hati,hehe). Nah sekarang tiap kali mau mengeluh jadi ingat note yang sudah aku buat pagi tadi. Sehingga aku berhenti mengeluh atas apa yang tidak sesuai dengan keinginanku.
Warning ini merupakan follow up dari muhasabah diri. Setelah muhasabah maka kita akan tau apa yang masih kurang pada diri kita. kemudian buat note yang bisa membuat diri kita lebih baik. Misalnya "be positive thingking", "hidup ini hanya sementara", "remember Allah is watching you" atau yang lainnya. tentunya yang sesuai dengan apa yang pengen kita capai. InshaAllah ini bisa membantu. Pagi ini tempelan itu bertambah lagi, "belajar mengelola hati". Tulisan ini aku tambahkan setelah merasa kalau hati ini masih "amburadul" perlu diluruuuuuskan. life cause Allah. syukuri ni'mat, ikhlas dan jangan mengeluh. Aku terus membacanya. menanamkan dalam hati dan akan aku realisasikan ^____^
(jelang tidur malam)
26 Dzukhijjah
20 November 2011
00.00
Tidak ada komentar:
Posting Komentar