P.R.O.U.D. B.E. A. M.U.S.L.I.M

Assalamu'alaikum warrohamtullah wabarokatuh ~Islam Is My Way~

Minggu, 27 November 2011

Milad? Pada Sisa Hidup.


Bismillahirrohmanirrohiim

Saatnya muhasabah diri. Milad atau hari lahirku ada pada 1 desember besok. Orang bilang lagi sebentar sudah masuk usia batas nikah seorang perempuan (adakah itu dalam islam?hehe). Yang ada dengan bertambahnya umur maka otomatis waktu hidup ini makin limited. Imam Al-Ghozali berkata bahwa yang paling dekat dengan kita adalah KEMATIAN. Ibaratnya andai waktu jatah hidupku didunia ini hanya 50tahun, bukankah sudah setengahnya terlewati olehku? lantas apa yang sudah aku persiapkan?
Begitu banyak kenikmatan yang sudah mengisi hidupku. Begitu limpah dukungan, do'a, senyum dari keluarga dan wajah-wajah baru yang aku kenal. Disisi lain begitu banyak dosa, khilaf, kealpaan yang menyelimuti diri ini. Ya Kariim, aku yang hanya menghamba padaMu memohon ampunan, memohon ridlo dan petunjukMu.
Saudariku hari ini ataupun esok aku tak merayakan milad karena Rosul tidak mengajarkannya. Hari ini umurku berkurang lagi dan lagi. Hari ini aku memohon untuk barokah umur yang tersisa. Hari ini aku berdo'a&berusaha agar nanti saat diri dipanggil olehNya dalam keadaan khusnul khotimah. Bukankah sesungguhnya aku ini milik Allah dan akan kempali padaNya..?!
Terimakasihku pada semua saudariku, saudaraku, mereka yang belum pernah berjumpa secara langsung denganku. Terimakasih atas do'a dan dukungannya. Tolong ingatkan aku saat diri berbelok dari jalan lurus ini. Nasehati aku saat diri memilih yang hitam dari yang putih.
“Tiap-tiap yang berjiwa akan merasakan mati. Dan sesungguhnya pada hari kiamat sajalah disempurnakan pahalamu. Barangsiapa dijauhkan dari neraka dan dimasukkan ke dalam surga, maka sungguh ia telah beruntung. Kehidupan dunia itu tidak lain hanyalah kesenangan yang memperdayakan.” (Q.S Ali Imron 185).
4 Muharram 1433H
30 November 2011
Muhasabah untuk diri dengan umur yang tersisa.

Tidak ada komentar: